Penerbangan ke Eropa
Terletak di Eropa dan Asia, lokasi geografis Turki yang unik dan sejarahnya yang kaya menjadikannya tujuan yang memikat.
Bukti peradaban kuno tersebar di seluruh hamparan pegunungannya yang terjal, dan pasar-pasar ramai dengan aktivitas di kota-kota besarnya.
Berada di antara dua benua, Istanbul penuh dengan beragam gaya arsitektur—saksi bahwa banyak kerajaan telah bergelut untuk menguasai kota yang sangat strategis ini.
Masuki pasar yang ramai dan luas untuk menemukan menara megah Masjid Agung Hagia Sophia, atau ruang bawah tanah yang misterius, Basilica Cistern. Begitu beragamnya, Istanbul juga dihiasi dengan ruang hijau yang luar biasa. Jelajahi jalan setapak yang berliku dan danau berkilauan di Hutan Belgrad, tempat hiruk pikuk kota digantikan kidung burung dan pohon ek yang menjulang tinggi.
Ibu Kota Ankara adalah contoh dari pertumbuhan Turki masa kini. Meski demikian, struktur megah seperti mausoleum Anıtkabir dan Kastel Ankara tetap menjadi simbol nyata dari abad-abad yang telah berlalu.
Untuk liburan yang lebih tenteram, pergilah ke area memesona di Cappadocia, tempat formasi batuan berbentuk kerucut mendominasi cakrawala. Terbang di atas daratan yang terasa asing ini dengan salah satu balon udara berwarna-warni yang menghiasi angkasa.
Kota pesisir Izmir menawarkan lebih banyak situs arkeologi yang memikat. Saksikan sejarah Yunani dan Romawi terungkap di penggalian aktif Agora Smyrna, atau nikmati pemandangan indah Teluk Izmir dari tembok Kadifekale (Benteng Beludru). Di sebelah selatan Izmir terdapat Ephesus, salah satu kota kuno terbesar dan terpenting di Turki. Di sini perpustakaan dan teater Romawi yang megah masih berdiri.
Di sebelah timur Izmir terdapat Pamukkale, sebuah kota yang terkenal dengan air panas kaya mineral dan teras travertin putih yang memukau. Di sini, Anda dapat bersantai di dalam kolam air panas, tempat ratu Mesir Cleopatra diyakini pernah berenang.
Jika mencari perairan warna biru kehijauan Laut Mediterania, kota-kota pesisir Antalya, Bodrum, dan Marmaris memadukan kafe dan restoran modern dengan budaya dan sejarah tradisional Turki. Setelah bersantai di pantai-pantai Antalya yang disinari matahari, jelajahi Taman Nasional Ngarai Koprulu. Ikuti petualangan arung jeram di Sungai Koprukay, yang mengalir deras melalui jurang-jurang dan hutan yang rimbun.
Turki telah memperoleh pengakuan global untuk makanannya yang menggugah selera. Negara ini sangat terkenal dengan kebab daging yang lezat serta berbagai hidangan berbasis nasi dan sayuran. Gaziantep, salah satu kota tertua di dunia, memiliki kuliner yang begitu kaya dan unik, sehingga diakui oleh UNESCO.